Lulusan Program Studi Sosiologi FISIP UNS ditargetkan dapat menjadi profesi-profesi berikut :

 

1. Analis Sosial

Mampu membaca dan menginterpretasi data berdasarkan perspektif Teori Sosiologi. Juga menguasai metodemetode penelitian Sosiologi. Mampu mengidentifikasi masalah-masalah sosial dan merumuskan solusi yang aplikatif dalam perspektif Sosiologi.

2. Konsultan Sosial

Mampu mengidentifikasi permasalahan sosial dan merancang penyelesaiannya, serta mampu mengaplikasikan usulan yang dibuat.

3. Pemberdaya Masyarakat

Mampu mengidentifikasi potensi pemberdayaan masyarakat, merancang program, mengaplikasikan dan mengevaluasi program yang telah dilakukan.

4. Perencana Sosial

Mampu mengidentifikasi fakta, realitas, dan dinamika sosial dalam perspektif perencanaan sosial. Mampu menyusun desain perencanaan sosial dengan  menggunakan big data dan berbasis IPTEK.

5. Peneliti Sosial

Mampu menerapkan penelitian kualitatif dan kuantitatif sebagai implikasi paradigma Sosiologi, serta mampu mengaplikasikan metode baik dalam kualitatif, kuantitatif, maupun kombinasi. Mampu mengolah, menganalisis, dan menyajikan data dengan software seperti SPSS dan NVIVO. Dan mampu menyelesaikan laporan hasil penelitian yang dipublikasikan.