Dosen dan Tendik Prodi Sosiologi FISIP UNS Healing Bersama

SOSIO FISIP UNS (31/7)-Beristirahat dari padatnya rutinitas agaknya perlu dilakukan untuk mengoptimalkan kinerja sehari-hari. Sejenak beristirahat dari rutinitas kinerja akademis di kampus, Jumat, 28 Juli 2023, dosen dan tenaga kependidikan Program Studi Sosiologi FISIP UNS melaksanakan healing bersama ke Banyuwangi. Trip ini merupakan serangkaian kegiatan Capacity Buiding yang dilaksanakan oleh FISIP UNS Tahun 2023.

            Kegiatan diawali dengan keberangkatan pada Jumat, 28 Juli 2023 pukul 16.00 WIB bertempat di Lobby Gedung M. Sartono FISIP UNS. Sesampainya di Banyuwangi, rombongan disambut dengan indahnya sunrise di Baluran. Berbagai destinasi wisata di Banyuwangi yang dikunjungi diantaranya Baluran, Pulau Menjangan dan Taman Gandrung Terakota. Tak lupa Capacity Buiding FISIP UNS dilaksanakan pada Sabtu, 29 Juli 2023 pukul 19.00 WIB.

Dosen-Dosen Prodi Sosiologi FISIP UNS berfoto di Taman Nasional Baluran

            Kegiatan ini dilaksanakan selama 4 hari sejak Jumat, 28 Juli 2023 hingga Senin, 31 Juli 2023. Pasca dilaksanakannya kegiatan ini diharapkan semakin eratnya tali persaudaraan antar keluarga besar FISIP UNS baik tenaga pendidik maupun tenaga kependidikan.

Penulis : Novel Adryan Purnomo